Kuningan News - Jalan di Kecamatan Japara, terutama yang menghubungkan Japara-Cengal, kondisinya rusak parah. Bolong-bolong jalan saat perjalanan, jadi pemandangan pengendara.
Kondisi jalan menganga ini membuat para pengendara sepeda motor maupun mobil harus ekstra hati-hati. Mereka tidak dapat melesatkan kendaraannya.
Justru harus memilih agar tidak terjebak lubang yang dapat membahayakan keselamatan ataupun membuat kaki-kaki kendaraan rusak.
Kemudi mobil maupun motor mesti terkendali agar ban tidak meleset, terlebih saat diguyur hujan. Beda halnya jika pengendara mengemudikan mobil sejenis fortuner atau pajero, bisa bablas.
Asep (28), salah seorang pengendara motor, awalnya kaget ketika melihat banyaknya pohon pisang di sepanjang jalan tersebut. Pohon pisang hanya tumbuh di kubangan jalan.
"Mungkin warga di sini lagi protes ke pemerintah, kenapa jalannya dibiarkan rusak, padahal mereka sudah bayar pajak. Daripada demo ke pendopo, kayaknya lebih bagus nanam pohon pisang sih," kata Asep Selasa (22/4/2025), sembari mengernyitkan dahi.
Dia juga ternyata tahu di Kecamatan Japara ada putra daerah yang jadi anggota DPRD Jabar. Namun efeknya terhadap mulusnya jalan, tidak terasakan oleh warga.
"Nampaknya "taring" anggota dewan tersebut perlu diasah lagi. Dan saya khawatir kalau jalan rusak ini dibiarkan lama maka akan banyak yang terpeleset," tukas Asep. (KN-1)